Loading...
Please wait, while we are loading the content...
Similar Documents
Pengaruh proporsi teh hitam stevia dan suhu penyimpanan terhadap aktivitas antidiabetik minuman teh hitam stevia dalam kemasan botol plastik
| Content Provider | Semantic Scholar |
|---|---|
| Author | Sari, Gabriella Rizki Anastasia |
| Copyright Year | 2017 |
| Abstract | Stevia rebaudiana atau stevia merupakan jenis tanaman yang dapat digunakan sebagai pemanis alami. Kemanisan stevia mencapai 200-300 kali lipat dibandingkan gula pasir, sehingga dapat berperan sebagai antidiabetik. Stevia biasanya dijadikan sebagai minuman yang dikemas dalam botol plastik dan ditambahkan pada teh hitam. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh proporsi teh hitam:stevia dan suhu penyimpanan terhadap aktivitas antidiabetik minuman teh hitam-stevia dalam kemasan botol plastik. Rancangan percobaan yang digunakan adalah Rancangan Acak Kelompok (RAK) dengan dua faktor, yaitu faktor proporsi dan faktor suhu penyimpanan. Faktor proporsi teh hitam:stevia terdiri atas lima level, yaitu 0,88:0,12%; 0,76:0,24%; 0,64:0,36%; 0,52:0,48%; 0,40:0,60% sedangkan suhu penyimpanan terdiri atas dua suhu, yaitu suhu refrigerator dan suhu ruang. Pengulangan pada percobaan ini dilakukan sebanyak tiga kali. Hasil analisa menunjukkan minuman teh hitam-stevia berpengaruh terhadap aktivitas antidiabetik (kemampuan menghambat enzim alfa amilase dan alfa glukosidase) dalam kemasan botol plastik. Kemampuan menghambat enzim alfa amilase pada suhu ruang sebesar 5,62-11,21%, sedangkan pada suhu dingin sebesar 0,38-3,56%. Kemampuan menghambat enzim alfa glukosidase pada suhu ruang sebesar 39,12-81,70%, sedangkan pada suhu dingin sebesar 22,92-60,20%. |
| File Format | PDF HTM / HTML |
| Alternate Webpage(s) | http://repository.wima.ac.id/10993/1/1.%20SKRIPSI%20ABSTRAK.pdf |
| Language | English |
| Access Restriction | Open |
| Content Type | Text |
| Resource Type | Article |