Loading...
Please wait, while we are loading the content...
Penerapan Media Pembelajaran Interaktif Matematika Berbasis Macromedia Flash 8 pada Siswa Kelas VIII di SMP Negeri 2 Adipala
| Content Provider | Semantic Scholar |
|---|---|
| Author | Dhaneswara, Pradhesta |
| Copyright Year | 2019 |
| Abstract | The purpose of this study was to determine the differences and improvement of learning outcomes in students who were taught using Flash interactive learning media. The research design used in this study is quasi experimental design. The population in this study is students of SMP Negeri 2 Adipala. The sample in the study was taken using a sampling technique saturated with ascertained equality (matching) so that the students of class VIII A (experimental group) and students of class VIII B (control group) were obtained. The data analysis technique used is the analysis prerequisite test including normality and homogeneity tests, and hypothesis testing includes different test and gain test. The results of the study with the t-test statistical analysis showed that there were significant differences in learning outcomes of students learning by using Flash interactive learning media with learning outcomes of students whose learning did not use Flash interactive learning media. It is proven by thitung > ttabel (3,457> 2,001). Based on the analysis of the gain test shows that there is a higher increase in learning outcomes for students who are taught using Flash interactive learning media compared to the learning outcomes of students who are taught not to use Flash interactive learning media. As evidenced by the pretest and posttest scores, the average gain score of the experimental group is higher, which is 0.498 while the control group is 0.298. Keyword: interactive learning media, learning outcomes, flash. ISSN 2089-8673 (Print) | ISSN 2548-4265 (Online) Volume 7, Nomor 2, Juli 2018 Jurnal Nasional Pendidikan Teknik Informatika | 203 PENDAHULUAN Perkembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK) menuntut peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM). Pendidikan sebagai upaya untuk mencerdaskan kehidupan bangsa secara terus menerus melakukan pengembangan dalam sistem pelaksanaanya, salah satunya adalah dengan menerapkan pengembangan media. Proses belajar mengajar akan lebih efektif dan efisien apabila ditunjang dengan penggunaan media yang memadai. Menurut Roestiyah N.K. (1986:60) media adalah sarana pengajaran pendidikan yang fungsinya dapat digunakan untuk membantu tercapainya suatu tujuan. Dalam dunia pendidikan, perkembangan teknologi dan informasi membawa dampak positif. Dengan adanya perkembangan teknologi informasi, dunia pendidikan menjadi lebih baik, hal itu ditandai adanya inovasi dalam penggunaan media pembelajaran dalam dunia pendidikan. Penggunaan media pembelajaran yang tepat dapat memberi manfaat bagi peserta didik. Ketertarikan untuk memahami suatu materi menggunakan media pembelajaran dapat membantu peserta didik untuk menguasai materi tersebut. Berdasarkan hasil wawancara dengan guru mata pelajaran Matematika, bahwa dalam penerimaan materi pelajaran di sekolah, siswa maupun guru banyak terjadi kendala. Penyebab kendala tersebut diantaranya yaitu pembelajaran yang masih menggunakan metode ceramah dan media menggunakan gambar sehingga siswa hanya mendengarkan, mencatat dan menjawab apabila ditanya oleh guru dan tidak berperan aktif dalam proses pembelajaran. Menurut Arsyad (2011: 15) dalam suatu proses belajar mengajar dua unsur yang amat penting adalah metode mengajar dan media pembelajaran. Pemilihan model pembelajaran yang inovasi merupakan bentuk kreativitas guru dalam mengelola pembelajaran yang semula monoton, membosankan, menjenuhkan menuju pembelajaran yang aktif dan efektif. Dalam pembelajaran, media memegang peranan penting dalam mencapai sebuah tujuan belajar. Hubungan komunikasi antara guru dan siswa akan lebih baik dan efisien jika menggunakan media. Media pembelajaran yang menarik, dapat menjadikan siswa lebih giat dalam menumbuhkan rasa keingintahuan dan berpikir kritis serta aktif dalam pembelajaran. Oleh karena itu, peneliti menggunakan pembelajaran berbasis media yang diharapkan mampu menumbuhkan siswa menjadi aktif dalam pembelajaran. Dalam proses pembelajaran keterbatasan guru dalam mengajar di sekolah membuat guru tidak bisa mengajari siswa karena keterbatasan waktu. Dengan adanya media ini, diharapkan siswa lebih aktif belajar dan membantu siswa yang belum paham tentang materi yang telah diajarkan di sekolah Berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh Reza Pramono (2013) menjelaskan bahwa secara umum media pembelajaran dapat disimpulkan sebagai suatu perangkat pembelajaran yang membantu pengajar menyampaikan isi materi ke peserta didik sehingga dapat meningkatkan kualitas proses pembelajaran. Melalui penggunaan media pembelajaran diharapkan dapat meningkatkan kualitas proses belajar mengajar yang pada akhirnya dapat mempengaruhi kualitas hasil belajar siswa. Memperhatikan alasan diatas, maka penulis berinisiatif untuk membuat sebuah media pembelajaran yang berbasis multimedia yaitu media pembelajaran Flash untuk mata pelajaran Matematika khususnya pada pokok bahasan Bangun Ruang Sisi Datar. Mata pelajaran Matematika merupakan mata pelajaran yang penting karena merupakan dasar dari banyak mata pelajaran lain. Berdasarkan hasil observasi yang sudah dilakukan di SMP Negeri 2 Adipala, diketahui bahwa pembelajaran belum menggunakan media pembelajaran interaktif. Model pembelajaran yang digunakan yaitu ceramah dengan guru sebagai sumber utama pembelajaran. Siswa hanya mendengarkan, mencatat, dan menjawab hanya jika ditanya oleh guru dan kurang aktif dalam proses pembelajaran. Tidak adanya timbal balik dari siswa ISSN 2089-8673 (Print) | ISSN 2548-4265 (Online) Volume 7, Nomor 2, Juli 2018 Jurnal Nasional Pendidikan Teknik Informatika | 204 membuat guru kurang mengetahui kemampuan dan potensi siswa. |
| File Format | PDF HTM / HTML |
| DOI | 10.23887/janapati.v7i2.15499 |
| Alternate Webpage(s) | https://ejournal.undiksha.ac.id/index.php/janapati/article/viewFile/15499/pdf |
| Alternate Webpage(s) | https://doi.org/10.23887/janapati.v7i2.15499 |
| Language | English |
| Access Restriction | Open |
| Content Type | Text |
| Resource Type | Article |